Rabu, 02 November 2011

COSMIP dengan Kepeduliannya


Kisah seorang bocah bernama Miszar telah membuat semangat jiwa sosial anak COSMIP (Komunitas Mahasiswa Seni Fisip) kembali untuk mengadakan kegiatan bakti sosial yang bertema “ Black and white”.

Mizwar (16) anak dari pasangan suami istri, Ujang (45) yang bekerja sebagai buruh bangunan dan Rizma (40) sebagai ibu rumah tangga mengalami kecacatan fisik dibagian tulang belakang, kecacatan itu disebabkan ketika ia jatuh disaat berusia 8 tahun . Berbagai macam usaha yang dilakukan orangtuanya untuk mengobati mizwar sudah mereka lakukan, tetapi kecil kemungkinan untuk sembuh. Orangtuanya yang temasuk dari kalangan yang tidak mampu ini pernah konsultasi dan memeriksa buah hatinya ke dokter, sehingga membuat mereka berputus asa karena membutuhkan uang yang tidak sedikit untuk melakukan operasi tersebut. Walaupun begitu, Mizwar adalah anak yang ceria dan memiliki hobi bermain sepak bola. kata-kata cacat yang sering dilontarkan oleh teman-temanya tidak membuatnya merasa minder atau malu, ia tetap menjadi dirinya sendiri dan menerima semua kekurangan yang ada di dirinya sekarang ini, ia belajar untuk ikhlas dan pantang menyerah. Sikap percaya diri yang dimilikinya pun mampu membuat ia kembali semangat untuk belajar.
Mizwar adalah salah satu dari berbagai anak cacat lainnya yang butuh pertolongan dari berbagai pihak, baik dari pertolongan materil hingga ke motivasi yang mendukung cita-citanya menjadi anak bangsa yang berguna. Kisah Miszar telah membuat semangat jiwa sosial anak COSMIP (Komunitas Seni Mahasiswa Fisip) kembali untuk mengadakan kegiatan bakti sosial yang bertema “ Black and white”, dimana black dianalogikan sebagai seni dan dan white dianalogikan sosial yang dijadikan landasan terbentuknya kegiatan dengan unsur seni yang bersifat sosial. Kegiatan Black and White ini merupakan suatu acara yang baru di real list dari program kerja COSMIP yang masih bersifat insidentil. Kegiatan ini dilaksanakan di depan kantin Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik, UNIB belakang.
Octa Kurniawan AN dari jurusan Ilmu Komunikasi angkatan 2010 merupakan ketua panitia dari kegiatan tersebut, ia mengatakan “Salah satu kegiatan COSMIP ini, konsepnya adalah seperti pengamen tetapi lebih ekslusif, maksudnya bukan hanya meminta sumbangsih saja tetapi kegiatan ini bekerja sama dengan BMC (Bengkulu Music Corner) dengan didukung berbagai macam item acara, yakni Pentas Seni, Mural Grafity, Penggalangan Dana dan Diskusi Publik”. Kegiatan tersebut dilaksanakan pada tanggal 31 Oktober 2011 (Senin) dimulai dari pukul 11.00 WIB hingga pukul 16.30 WIB dilaksanakan secara bersamaan. seluruh item kegiatan berjalan sebagaimana mestinya tetapi ada satu item acara yang tidak bisa dilaksanakan yaitu Duiskusi Public, ada beberapa hambatan yang terjadi yaitu dikarenakan adanya pengunduran waktu mulainya pelaksanaan yang sudah ditentukan pada pukul 09.00 WIB dengan kendala berupa kesalahan teknis, selain itu kondisi cuaca yang tidak mendukung sempat acara terhenti untuk sesaat, dan juga adanya kesibukan mahasiswa yang fokus untuk mengikuti Ujian Tengah Semester (UTS).
Semua hasil dari acara penggalangan dana tersebut akan disumbangkan kepada Mizwar sebagai bentuk empati COSMIP terhadap lingkungan sosial yang sedang membutuhkan bantuan, dana yang hanya bisa terkumpul Rp. 1.438.900,- tidak sepenuhnya dapat membantunya dalam hal penyembuhan, namun tindakan nyata COSMIP mampu membuat Mizwar tersenyum karena masih ada yang begitu perhatian dan peduli akan kondisi kehidupannya.
Semangat panitia COSMIP kegiatan Black and white menunjukkan semangat anak muda berjiwa seni yang peduli dengan kehidupan sosial, yang ingin mengundang organisasi baik dari dalam dan luar Universitas untuk melakukan kegiatan amal tersebut. “semoga kegiatan ini kedepannya menjadi kegiatan rutin proker yang dapat didukung oleh berbagai pihak dan salah satu item acara yang belum terlaksana (Diskusi Publik) akan tetap dilaksanakan sesudah kegiatan ini” itulah harapan Octa selaku ketua panitia yang antusias dan sangat menjunjung tinggi peduli akan sesama. (Fero_red)

1 komentar: