Kepengurusan HIMIKOM 2011-2012 sudah mulai berjalan, dimulai dari rapat rencana kerja sampai dengan menetapakan program kerja apa yang akan dilaksanakan selama satu tahun kepengurusan oleh setiap badan dan bidang yang ada di HIMIKOM.
Tidak ketinggalan badan Olahraga. Salah satu badan yang bersifat semi otonom yang dimiliki oleh HIMIKOM ini merupakan Badan yang berfungsi sebagai penyalur serta menampung minat dan bakat Mahasiswa Ilmu Komunikasi di bidang Olahraga.
Saat ini baru terdapat tiga cabang olahraga yang dijalankan oleh badan olahraga, yakni Voli, sepak bola, Futsal, dan tidak menutup kemungkinan akan dibuka cabang olahraga lain sesuai dengan minat dan kebutuhan mahasiswa Ilmu Komunikasi itu sendiri. Untuk jadwal latihan, setiap cabang olahraga memiliki hari-hari latihannya tersendiri, ini dimaksudkan agar mahasiswa yang memiliki hobi olahraga tersebut dapat berlatih secara kontinu.
Untuk Sepak bola, sekarang sudah mulai berjalan yakni latihan dilaksanakan setiap hari Jum’at pada pukul 16.00 sore, untuk futsal jadwal rutin latihan yakni setiap hari rabu malam kamis pukul 20.00 bertempat di Gedung Olahraga Provinsi Bengkulu. Sedangkan untuk latihan Voli sekarang masih dalam tahap pengurusan izin lapangan kepada pihak Fakultas dan rencananya dalam waktu dekat akan segera rampung dan dapat sgera melaksanakan latihan.
Bicara soal Program Kerja di badan Olahraga, Selain latihan Rutin ketiga olahraga sesuai jadwal tadi, badan Olahraga juga memiliki beberapa kegiatan yang akan dilaksanakan diantaranya Liga Sepak Bola (Liga Kom) Liga Voli dan HFC (HIMIKOM Futsal Competition). Untuk Liga Kom dan Liga Voli ini nantinya akan dipertandingkan antar angkatan, sedangkan untuk HFC di peruntukkan bagi Mahasiswa dan Pelajar Se-kota Bengkulu.
Dalam waktu dekat ini badan olahraga akan segera dilaksanakan Liga Komunikasi. Diharapkan bagi Mahasiswa Ilmu Komunikasi untuk mempersiapkan angkatan masing-masing agar bisa jadi yang terbaik.(mardhan Bad-OR)
0 komentar:
Posting Komentar